Jumat, 05 Februari 2016

APA KERJA LULUSAN SARJANA ILMU ADMINISTRASI NEGARA??




Saya akan sedikit berbagi tentang apa yang mesti dipersiapkan lulusan Sarjana Ilmu Administrasi Negara dalam menghadapi dunia kerja di Indonesia!!!!!! dan apa saja peluang kerja dari Sarjana Administrasi Negara tersebut.,.!!!

bagi teman-teman yang baru masuk jurusan Ilmu Administrasi Negara harap jangan terlalu senang atau terlalu bangga dahulu dan bagi adik-adik yang mau masuk jurusan Ilmu Administrasi Negara harap persiapkan diri baik-baik serta untuk para Suhu-suhu dari lulusan Ilmu Adminitrasi Negara agar lebih membimbing adik-adik juniornya satu Jurusan.,. 

Kenapa saya katakan seperti hal diatas!!!! karena Jurusan Ilmu Administrasi pada beberapa tahun terakhir menjadi salah satu jurusan terpopuler di beberapa Universitas Negeri ataupun Swasta di Indonesia dengan mempelajari rumpun-rumpun ilmu Sosial, Politik dan Ekonomi serta di beberapa media online ataupun buku serta pembicaraan orang mengatakan bahwa Ilmu Administrasi Negara sangat bagus dan peluang kerja di pemerintahan terbuka lebar,.  itu bisa dikatakan benar dan tidak salah.,. namun jika teman-teman menganalisis kembali peluang kerja di pemerintahan beberapa tahun terakhir sudah mulai di kecilkan bahkan seleksi CPNS pun sudah mulai dikurangi dan waktunya pun sudah mulai tidak pasti.,. sedangkan peluang terbesar lulusan sarjana Ilmu Administrasi Negara terbesar adalah pada bidang Pemerintahan., trus pada muncul pikiran pegawai kontrakpun kan bisa karena diberbagai  kementrian dan Instansi pemerintah dari tingkat pusat dan tingkat daerah sudah mulai membuka program untuk jadi Pegawai Kontrak,.!!! iya itupun tak bisa dipungkiri namun jika teman-teman kembali menganalisis nya maka teman-teman akan lihat ternyata kebutuhan akan pegawai kontrak di tiap Lembaga Negara dan SKPD itu amat sedikit dan biasanya sangat jarang jurusan Ilmu Administrasi Negara ini di khususkan pada proses seleksinya yang artinya teman-teman harus bersaing dengan berbagai jurusan lain se Indonesia,.

terus bagaimana peluang kita pada perusahaan swasta???
untuk lulusan sarjana Ilmu Administrasi Negara maka peluang teman-teman pada perusahaan swasta akan lebih terhambat lagi karena apa??? karena jurusan ilmu administrasi negara kurang memiliki spesialis terapan., dimana para sarjana ilmu Administrasi Negara memiliki banyak keahlian ilmu karena mengabungkan beberapa ilmu, baik sosial, ekonomi, managemen, politik dan administrasi. sehingga pada perusahaan swasta bidang ilmu yang banyak tersebut cenderung tidak konsisten sehingga kurang bisa terpakai. 
jadi perusahaan swasta tetap membutuhkan teman-teman dari jurusan Ilmu Administrasi Negara namun teman-teman akan mencalonkan diri menjadi pelamar melalui jalur umum/semua jurusan/paling tidak bidang ilmu sosial/manajemen/administrasi, sehingga pesaing pada jalur ini amat sangat banyak karena kandidiat dari bidang ilmu lain juga akan ada dan tentu mereka semua memiliki karakter dan keahlian masing-masing maka keahlian dan kemantapan persiapkan teman-teman diuji disini.,.,.


jadi apa solusi untuk itu.,. maka adik-adik dan teman-teman semua yang sudah menjadi mahasiswa/i ilmu Adminisrasi Negara dan adik-adik yang akan mengambil jurusan ilmu Administrasi Negara tidak perlu merasa takut dan gundah akan jurusan Ilmu Administrasi Negara., yang mesti dilakukan adalah persiapkan semua dengan baik dan rencanakan masa depan dengan baik sedini mungkin.,.
seperti teman-teman harus menguatkan daya analisis teman-teman dan memperbaiki serta memperbanyak penguasaan bahasa asing teman-teman dan yang paling penting perkuat keahlian pada bidang-bidang teknologi  (MS, WORD, EXCEL,POWER POINT, ADOBE PHOTOSOP, COREL DRAW DLL).,. Hal ini akan membantu teman-teman dikala lulus nanti agar cepat mendapat pekerjaan dan mampu bersaing dengan lulusan lainnya se Indonesia ataupun satu kampus teman-teman dan hal yang paling penting lainnya adalah ikutlah organsasi dan perkuat IPK teman-teman karena itu akan menjadi salah  satu keunggulan teman-teman nantinya.,.



so., semua bidang ilmu memiliki porsi dan bidang masing-masing didalam tatanan kehidupan pada saat ini jadi jangan gundah akan bidang ilmu masing-masing. cukup persiapkan diri untuk menghadapi tantangan dunia kerja pada saat ini dan saya membuat tulisan ini  karena kebanyakan informasi yang beredar pada saat ini sudah mulai tidak relevan lagi dengan perkembangan perpolitikkan dan perekonomian Indonesia maka infromasi ini amat perlu disampikan agar teman-teman semua mampu mempersiapkan diri nantinya pada dunia nyata/dunia kerja terutaman teman-teman dari jurusan ilmu Adminitrasi Negara.,.,. 
salam untuk para Administrator Muda.,.,. 

3 komentar:

  1. Saya sangat setuju dengan pendapat Anda. Lulusan AN kini sulit mendapatkan kerja karena spesialisasi jurusan dan keahlian yang dimiliki kurang memadai dengan kebutuhan dunia kerja. Sementara untuk terjun ke pemerintahan, kini sedang dimoratorium.

    Karena itu, menjadi pilihan logis bagi mahasiswa AN untuk mengoptimalkan bakat dan hobinya sebagai sumber penghasilan.

    Terkait hal ini, saya sudah menuliskannya di blog. Mari mampir jika berkenan.

    Eh..ngomong2 kuliah di mana Bung?

    BalasHapus
  2. Balasan
    1. Sekian bagus masukkan kk sekalian aku adalah calon siswi AN di UNPATTI AMBON-MALUKU nama saya Risanwaty Abbas asli jatim&sulsel tinggal di AMBON terimaksih masukkannya aku sebagai Calon Siswi AN akan selalu optimis dan independent

      Hapus